29 Jan 2012

Malam

Malam,,,
Malam ini lebih sepi
Berteman ketukan tombol keyboard dan sesekali bunyi 'tuing'
Sebuah pesan masuk lewat jejaring sosial

Meski tak seharusnya kuhabiskan malam bermanja internet,
Sementara esok harus menghadapi ujian kelulusan,
Fiuh, selalu ada getar resah setiap mengingatnya

Malam,,,
Benar-benar sepi
Entah berapa kepala yang terpaksa tinggal saat yang lain menikmati liburan
Dan aku, menjadi pelaku kegelisahan

Saat seperti ini,
Aku teringat malam-malam mabit bersama saudara sedakwah
Malam penuh kasih dan persaudaraan
Menahan kantuk di sela-sela materi
Malam penuh canda, munajat dan semua yang mendamaikan

Malam,,,
Selalu menyimpan rindu padaNya
Lewat doa, tasbih, tahlil, takbir, tahmid
Karena sunyi menjadi perantara terbaik doa padaNya.

24 Jan 2012

Tak Seindah Sentuhan Mata

Sekeping hati di bawa berlari
Jauh melalui jalan nan sepi
Jalan kebenaran indah terbentang
Di depan matamu para pejuang

Tapi jalan kebenaran
Tak akan selamanya sunyi
Ada ujian yang datang melanda
Ada perangkap menunggu mangsa

Akan kuatkah kaki yang melangkah
Bila disapa duri yang menanti
Akan kaburkan mata yang menatap
Pada debu yang pastikan hinggap

Mengharap senang dalam berjuang
Bagai merindu rembulan ditengah siang
Jalannya tak seindah sentuhan mata
Pangkalnya jauh hujungnya belum tiba

8 Jan 2012

Whooo,,,, gambar ini lucu, ijo lagi,,, jd pengen ngepost di blog,,,

Terserah teman2 pilih yang mana,,, tapi aku yg ijo ya,,, itu tuh yang di tengah,, emm,,, tapi pengen ekspresinya si kuning. Lucu,,, lebih gokil. Si ijo kenapa sih dewasa banget,,, g match ma kepribadianku, tapi tatapannya lumayan cerdas sih. Hehe, itukan cuma gambar. Gini nih kalo dah kena syndrom Tugas Akhir, nglantur teruuuuus,,,,,,

8 Alasan Memakai Jilbab

Seringkali seorang aktivis dakwah dihadapkan pada sasaran dakwah yang kritis. Sehingga ia perlu memutar otak agar bisa memberikan pemahaman yang bisa diterima si objek dakwah. Salah satu pertanyaan yang sering dipertanyakan adalah, "Mengapa saya harus berjilbab?". "Buat apa saya berjilbab kalau ibadah saya nggak bener?", "Yang penting kan jilbabin hati, bukan fisik.", "Nanti aja deh pake jilbabnya kalau udah tua."

Nah lo, apa yang musti kita pahamkan kepada mereka? sebatas menekankan bahwa berjilbab itu ajaran agama yang wajib? gag mempan sista,,, mayoritas dari mereka faham betul kalau berjilbab itu wajib. You need more,,, alasan yang benar-benar manusiawi. Bukan sekadar tuntunan agama. Mereka harus berjilbab dengan kesadaran, bukan keterpaksaan.

2 Jan 2012

The Art of Cooking


Terinspirasi kata-kata chef Juna tentang keindahan memasak. “Memasak adalah suatu yang anda cintai ketika anda berada di dapur, dan itu bukan hanya sekedar pekerjaan. Itu adalah sebuah gairah dan pekerjaan yang sulit. Saya suka memasak karena saya menilai masak sebagai seni. Ketika saya membuat hidangan baru, itu seperti telah selesai sebuah proyek seni. Berjuang untuk kesempurnaan membuat masakan yang lezat dengan bahan berbagai warna dan terlihat cantik di piring.”