2 Des 2015

Senyum Hijau dari Sebatang




Apa ini yang kau sebut kasih sayang? ketika jarak tak lagi jadi penghalang...
Apa ini yang kau sebut persaudaraan? ketika jauhmu mendekatkan, dekatmu mendamaikan...

Bertemu, berkumpul, menghabiskan waktu bersama untuk kegiatan formal maupun non formal bukan hal baru lagi bagi angkatan PK 43 LPDP RI yang dikenal dengan sebutan Jivakalpa. Kegiatan kopi darat (kopdar) yang merupakan salah satu tugas pra PK (Persiapan Keberangkatan) menjadi agenda rutin yang mempertemukan para awardee beasiswa LPDP RI dari daerah yang sama. Dalam beberapa kesempatan, kopdar bahkan dilakukan bersama awardee dari luar daerah. Kopdar menjadi sarana yang paling efektif untuk menyatukan pemikiran, tujuan dan tentu saja hati. Para awardee  menjadi lebih dekat satu sama lain, bahkan ada yang “terlalu” dekat. Bagi beberapa orang kopdar menjadi momen yang pas untuk menghilangkan kepenatan di sela-sela aktivitas harian dan deadline tugas pra PK. Mungkin itu sebabnya kopdar menjadi salah satu aktifitas yang dirindukan, bahkan setelah PK berlangsung. Hal ini terjadi juga pada anggota Jivakalpa. Ikatan hati yang terjalin selama pra PK dan PK rupanya cukup kuat untuk menumbuhkan rindu yang menggerakkan kaki kami menuju kota gudeg, Jogja.