Malam,,,
Malam ini lebih sepi
Berteman ketukan tombol keyboard dan sesekali bunyi 'tuing'
Sebuah pesan masuk lewat jejaring sosial
Meski tak seharusnya kuhabiskan malam bermanja internet,
Sementara esok harus menghadapi ujian kelulusan,
Fiuh, selalu ada getar resah setiap mengingatnya
Malam,,,
Benar-benar sepi
Entah berapa kepala yang terpaksa tinggal saat yang lain menikmati liburan
Dan aku, menjadi pelaku kegelisahan
Saat seperti ini,
Aku teringat malam-malam mabit bersama saudara sedakwah
Malam penuh kasih dan persaudaraan
Menahan kantuk di sela-sela materi
Malam penuh canda, munajat dan semua yang mendamaikan
Malam,,,
Selalu menyimpan rindu padaNya
Lewat doa, tasbih, tahlil, takbir, tahmid
Karena sunyi menjadi perantara terbaik doa padaNya.
29 Jan 2012
Posts by : Admin
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar